PLN Adakan Pemadaman, Januari Jakarta Bakal Gelap

JAKARTA (Pos Kota) – Mengawali Tahun Baru 2012, Jakarta bakal gelap. Hal ini disebabkan karena PLN akan melakukan pemadaman bergilir di wilayah Jakarta dan Tangerang.
Suasana gelap itu kemungkinan akan terjadi selama dua minggu, dimulai 1 Januari 2012 ini. Pemadaman listrik terkait dengan adanya pemeliharaan jaringan pipa gas di PLTGU Muara Karang, yang selama ini menyuplai ke pembangkit.

“Tie in (pemeliharaan, red) nantinya bukan oleh pihak PLN. Tapi oleh Pertamina,” kata Manajer Senior Komunikasi PLN, Bambang Dwiyanto, Rabu (28/12).
PLN sebenarnya justru menginginkan tidak ada Tie in tersebut. Karena tidak ada pemadaman, berarti bisa menjual listrik terus. “Tapi mereka (Pertamina, red) sebagai suplier gas, perlu memerlihara jaringan pipa gas,” tandasnya.

Dengan ada pemeliharaan jaringan pipa gas oleh Pertamina tersebut, PLN terpaksa menghentikan operasional PLTGU Muara Karang.

PEMELIHARAAN PIPA

Hal senada juga diakui Manajer Distribusi PLN Jakarta Raya dan Tangerang (Disjaya), Paranai Suhasfan. “Saya mendapat informasi dari pusat, akan ada pemeliharaan jaringan pipa gas mulai 1 Januari. Jika listrik padam, masyarakat agar bersabar ,” katanya ketika dikonfirmasi seusai menyaksikan kesiapan tim PLN di Danau Sunter, Jakut.

Selama dilakukan pemeliharaan jaringan pipa gas, ia mengemukakan praktis PLTGU Muara Karang tidak bisa beroperasi, karena pasokan gasnya terhenti.

Dengan tidak dioperasikannya PLTGU Muara Karang, Paranai Suhasfan mengaku khawatir Jakarta bakal kehilangan pasokan listrik sekitar 650 mega watt (MW). Sehingga pemadaman bergilir tak bisa dielakkan.
Diperkirakan wilayah Jakarta Utara yang bakal terkena pemadaman bergilir, Muara Karang, Muara Angke, Pluit, Kapuk dan daerah sekitarnya.

Sedangkan di Jakarta Barat di antaranya Kembangan, Kebon Jeruk, Cengkareng, Jembatan III dan II sampai Bintaro, Ciledug dan daerah sekitarnya. “Rangkaian listrik di wilayah ini berasal dari PLTGU Muara Karang,” terangnya.

Tapi, katanya, bisa saja pemadaman listrik tidak meluas, jika PLTGU Suralaya dan PLTGU Lontar yang baru diresmikan Presiden SBY bisa memback-up kekurangan pasokan akibat tidak beroperasinya PLTGU Muara Karang. Bahkan kondisi pasokan bisa lebih aman lagi, kalau pelanggan mau mematikan satu titik lampu. Diperkirakan, listrik padam sekitar 3 atau 4 jam.

Sumber : http://www.poskota.co.id/berita-terkini/2011/12/28/pln-adakan-pemadaman-januari-jakarta-bakal-gelap

Penulis : Jusuf Indrakumala ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel PLN Adakan Pemadaman, Januari Jakarta Bakal Gelap ini dipublish oleh Jusuf Indrakumala pada hari Senin, 02 Januari 2012. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan PLN Adakan Pemadaman, Januari Jakarta Bakal Gelap